http://www.english.hadhramaut.info Gubernur Breik Tinjau Aktifitas Sekolah [The Source: hadhramaut.info - 17/01/2017]
Mukalla-hadhramaut.info, Gubernur Hadhramaut Ahmad Said Bin Breik meninjau aktifitas Yayasan Sekolah Taman Kanak-kanak Kesatuan Hadhramaut pada Senin (16/01) di Mukalla.

Dalam tinjauannya, Gebernur didampingi oleh kepala Yayasan Kesatuan Hadhramaut, Abdullah Said Bashomad. Ia menjelaskan bahwa Yayasan yang dipimpinnya telah menjalankan aktifitas belajar bagi anak-anak usia dini yang terbagi menjadi empat kelas, masing-masing adalah, kelas kesatua, Adhomur, Addawun dan Shu'ubat ta'allum.

Ia juga menegaskan bahwa sistem yang diterapkan di Yayasan adalah dengan sistem alamiah sebagai anak-anak yang berbeda karakter dan mereka dibimbing sesuai dengan karakter masing-masing tanpa ada unsur paksaan yang dapat menimbulkan efek negatif pada usia anak.

Sementara itu Gubernur manyampaikan pentingnya pembinaan moral di usia dini agar kelak menjadi pribadi yang berkarakter, bermoral dan memiliki integritas.