http://www.english.hadhramaut.info Yaman Mengharapkan Hasil Uji Coba IPTEK Malaysia [The Source: Thawranews - 02/06/09] Kuala Lumpur,Al-Thawra.PM Ali Muhammad Mujawwar mengajak untuk mengambil manfaat dari hasil uji coba IPTEK, teknik, dan usaha yang saat ini di garap oleh Malaysia, termasuk di dalamnya format metode pengajaran dan dunia usaha, dengan tujuan bisa mengimbangi permintaan pasar dalam negeri dan Teluk PM Mujawwar ketika bertemu dengan Menteri Pendidikan Tinggi malaysia, Datuk Seri Khalid Nur Din yang sedang berkunjung ke Yaman beserta rombongan, menyatakan pentingnya berkonsentrasi pada teknik untuk saling mengambil manfaat antara kedua negara, sesuai dengan kesepakatan bersama, Mujawwar juga mengatakan keseriusan pemerintah untuk mengambil manfaat dari uji coba Malaysia di bidang IPTEK dan dunia usaha, serta menyatakan kegembiraannya melihat keharmonisan dan peningkatan hubungan Malaysia-Yaman di segala bidang baik, ekonomi, politik, ataupun budaya. Menteri Malaysia itu mengatakan keseriusan nagaranya untuk meningkatkan hubungan bilateral di bidang pendidikan melalui pertukaran beasiswa baik melalui kementerian kedua negara ataupun melalui dewan kementerian bersama Yaman-Malaysia. Dalam pertemuan tersebut kedua belah pihak telah mendiskusikan kerjasama antara kedua negara di bidang pendidikan tinggi, pendidikan kejuruan, dan pelatihan-pelatihan kewirausahaan sesuai dengan kesepakatan yang telah disetujui oleh kedua negara.