http://www.english.hadhramaut.info Rencana Kegiatan Untuk Event Tarim Kota Budaya Islam 2010 [The Source: indo.hadhramaut.info - 17/2/2010]
Tarim-Hadhramaut.info. Rencana untuk mengakomodasi kegiatan Tarim, ibu kota budaya Islam pada tahun 2010 menawarkan serba-serbi Tarim-melalui penyiaran insan, tempat dan sejarah dan geografi secara berkesinambungan sepanjang (10 Maret 2010 sampai 27 Februari 2011) dengan kegiatan yang jumlahnya mencapai 111 kegiatan aktif berkisar antara Festival, Konferensi dan Forum, symposium dan ceramah yang dapat menghidupkan kota ini dengan terus-menerus sehingga sinarnya tidak padam sebagai perayaan ibukota kebudayaan Islam pada tahun 2010.

Di antara kegiatan yang akan diselenggarakan, misalnya: 12 pameran yang terbagi dalam sebuah pameran buku, kaligrafi, kerajinan, fotografi, fashion, budaya daerah. Kegiatan itu belum mencakup 15 Forum dan Festival, Konferensi, termasuk beberapa konferensi internasional tentang peran Tarim secara ke-ilmiahan dalam sejarah Islam, manuskrip, Arsitektur tanah liat, Landmark Islam di Wadi Hadramout,  symposium anak muslim Arab, saresehan sastrawan Damon, simposiaum seni pahat dunia Islam, festival Bakatheer, festival malam Tarim, festival rakyat puisi, dll ..

Program ini juga mencakup seminar sejumlah tokoh dari Yaman dan akan diadakan hari budaya di masing-masing provinsi berkatikan dengan Tarim kota budaya . (adems/sabanews)