http://www.english.hadhramaut.info Yaman Kecam Serangan Kedutaan KSA, UAE, dan Qatar di Suriah [The Source: Saba - 11/14/2011] Yaman menyampaikan kecaman atas penyerangan yang terjadi pada kedutaan besar Saudi Arabia, Uni Emirat Arab, dan Qatar, di ibukota Suriah, Damaskus. Sebuah sumber dari pemerintah pada hari Ahad lalu menyatakan bahwa pemerintah Suriah sebaiknya bertanggungjawab melindungi institusi-institusi penting dan kedutaan -kedutaan negara-negara sahabat yang ada di negara tersebut . Dia menambahkan bahwa saat ini dibutuhkan dialog antara semua kekuatan yang ada di Suriahuntuk mencapai solusi damai guna keluar dari krisis yang saat ini sedang terjadi di negara tersebut, dan menghentikan semua aktifitas kekerasan yang terjadi di negara tersebut. Dialog seperti ini akan menjaga persaudaraan diantara rakyat Suriah, menjaga kesatuan nasional sekaligus menjaga status Suriah baik dilingkup regional dan internasional.