http://www.english.hadhramaut.info Pendapatan Kantor Emigrasi Seiyun Pada Tahun Lalu Capai 133 Juta Real [The Source: Hadhramaut.info - 06/01/2013]
Seiyun,pendapatan kantor Imigrasi cabang wilayah lembah dan gurun Hadhramaut untuk periode 2011 2012 tercatat mencapai 133,4 juta real Yaman untuk  periode yang sama yang pada tahun sebelumnya hanya  88 juta real.

Kepala kantor emigrasi wilayah lembah dan gurun Hadhramaut Abdul Majid Barek al-'Amiri mengatakan kepada kantor berita Saba bahwa pihaknya pada tahun lalu telah mengeluarkan 17992 paspor, sementara jumlah warga tiba di bandara Seiyun tercatat sebanyak  778 sedangkan yang meninggalkan bandara Seiyun ada 12 ribu orang .

Al-Amiri menambahkan bahwa pihaknya pada tahun lalu mengeluarkan 205 visa keluar dan kembali dan 858 visa keluar untuk 1.550 orang dari 2.800 penduduk asing yang mendapat izin tinggal di Yaman .