Mukalla-hadhramaut.info, Akademi Kepolisian (Akpol) di Kota Mukalla Hadramaut
menggelar rapat perdana yang dipimpin oleh Gubernur Hadhramaut, Faroj
Salimin al-Bahsani kemarin, Selasa (10/07) di Mukalla.
Akpol merupakan salah satu upaya Pemerintah Provinsi Hadhramaut dalam membina kader-kader polisi yang berbakat, berpendidikan dan berakhlaqul karimah yang akan menjadi tonggak dan harapan bagi masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan.
Akpol tersebut telah resmi memiliki ijin pemerintah dengan nomor 61 tahun 2018 sebagai satu-satunya akdemi kepolisian yang mencakup wilayah Hadhramaut, Mahra dan Syabwa.
Rapat dihadiri oleh sejumlah pejabat gubernuran Hadhramaut, Mahra dan Syabwa.