Aden,Sebanyak 5417 ton produk Yaman hari kamis lalu diekspor ke berbagai negara Asia dan Eropa melalui pelabuhan Mu'alla,Aden.Barang yang diekspor antara lain berupa gandum, ikan, permen, biskuit, margarin, sabun, , parfum, kulit dan susu.
Menurut informasi yang dilansir kantor berita saba bahwa pengiriman gandum sebanyak 5 ribu ton diekspor ke kota Alexandria Mesir, ikan sebesar 300 ton ke Rusia, Cina,Yordania , Lebanon, Hong Kong, Thailand dan Malaysia.
Sementara permen,biskuit, margarin,sabun sebanyak 100 ton ke Ethiopia. Tujuh ton kulit ke Italia dan susu serta parfum sebanyak 10 ton ke Uni Emirat Arab.