Mukalla-hadhramaut.info. Malaysia akan membangun hotel di Ibukota
Provinsi Hadhramaut, Mukalla dengan total anggaran sepuluh juta dollar
amerika.
Pembangunan hotel tersebut merupakan kelanjutan dari kesepakatan antara Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Malaysia dan Pemprov Hadhramauat pada pertemuan akhir Desember tahun kemarin yang dipimpin oleh mantan PM Malaysia Mahathir Mohamad. Mahathir yang memimpin pertemuan kala itu menyepakati pembangunan hotel terbesar di provinsi ujung tenggara Yaman itu. Kini kesepakatan itu sudah mencapai titik final dengan datangnya utusan Malaysia kedua dibawah pimpinan Mohamad Muhyiddin, Wakil Kadin Malaysia hari ini (1/3) di Kota Mukalla.
Kedatangan utusan Malaysia itu untuk memastikan lokasi hotel yang akan dibangun diatas area 20 ribu meter persegi ditepi pantai Qurnis Mukalla. Disebutkan bahwa hotel yang akan dibangun merupakan yang terbesar di Kota tersebut melebihi Holiday inn dengan kapasitas seratus kamar pada tahap awal dan untuk tahap kedua seratus dupuluh kamar lengkap dengan ruangan pertemuan dengan kapasitas seribu orang.
Kami berharap kerjasama Malaysia dengan Hadhramaut terus ditingkatkan mengingat kedua belah pihak memiliki hubungan sejarah sejak para da'i menyebarkan islam di tanah malayu ratusan tahun yang silam, tegas kepala Kadin hadhramaut, Umar Abdurrahman Bajres saat menyambut utusan Malaysia itu di Mukalla.
Sementara itu Mohamad Muhyidin yang didampingi Sekjen Kadin Malaysia, Mohamad Fadhli Musthafa mengatakan, ini merupakan yang pertama pihaknya berinvestasi di tanah kelahiran nenek moyangnya dan selanjutnya akan dikembangkan lagi sebab peningkatan kerjasama seperti ini sangat penting bagi kedua belah pihak mengingat kota mukalla sangat setrategis yang memiliki potensi di bidang wisata, perdagangan dan industri.