Seiyun-hadhramaut.info. Kota Seiyun yang notabene sebagai kota pelajar
hari ini (25/4) membuka pekan budaya dan seni bagi pelajar tingkat
tsanawiyah (SMP dan SMA) yang bertempat di jantung kota tersebut.
Pekan Budaya dan Seni merupakan upaya meningkatkan kreatifitas pelajar dalam rangka memperingati Hari Guru dan Sekolah di kota yang berpenduduk sekitar 20 ribu jiwa itu. Sedikitnya 12 sekolah yang ikut meramaikan pekan tersebut, terlihat beberapa budaya dan kreatifitas pelajar siap tampil untuk meramaikannya.
Pemerintah Kota (Pemkot) yang memprakarsai seremonial tersebut memberikan suport kepada para pelajar agar terus berkreasi, seperti yang disampaikan Umar Salin bin Haliman, Kordinator kota saat membuka Pekan Budaya dan Seni. Kami akan selalu mensuport dan memberikan fasilitas kepada para pelajar agar terus meningkatkan kualitas dan kreatifitasnya, tegasnya lagi.
Dalam Pekan Budaya dan Seni tersebut, peserta akan menampilkan beberapa kreatifitas dari sekolah masing masing sehingga terlihat jelas bahwa setiap sekolah memiliki aktifitas yang terarah dan jelas untuk mendidik pelajarnya. Kekreatifan pelajar dari masing masing sekolah juga dapat dilihat dari penampilan mereka di even tersebut.
Diharapkan Pekan Budaya dan Seni yang berlangsung selama seminggu itu dapat memancing antusias pelajar dalam berkreasi dan meningkatkan kualitasnya, selain uji kelayakan, pekan ini diharapkan dapat menarik simpati wali murid dan masayarakat pada umumnya agar secara khusus memperhatikan kepada anak-anaknya di usia sekolah.