Bintu a-Sohen
The Source: hadhramaut.info/indo - 04/6/2008
Home \
Wisata Kuliner
Salah satu makanan Hadhramaut yang tak kalam enaknya adalah Bintu as-Sohen, makanan ini memiliki khas tersendiri membuat lidah bergoyang. Bahan :
• 3 setengah tepung terigu • 2 telur ayam • Sedikit jinten hitam (habbah sauda') • Seperempat gelas kecil minyak • 2 sendok gula pasir • Setengah sendok ragi yang sudah dihangatkan • Sedikit garam • 1 setengah gelas air putih
Cara membuat :
• Campurkan semua bahan, kemudian buat bentuk bulat tipis, oleskan sedikit minyak pada hasil bulatan, letakkan di mangkok besar atau yang lainnya. • Taburkan minyak dan habbah sauda' . • Setelah itu digoreng atau diopen selama kurang lebih seperempat jam. Keluarkan dan potong bentuk segi tiga. • Untuk menambah selera lebih enak sebelum dikeluarkan dari tempat goring atau open, sirami dengan sedikit madu. • Makanan siap disajikan.
|